Pemerintah kabupaten melalui DPUPR membangun jembatan penghubung antara desa jayamulaya dan sidadadi

KopiBangbul746 Views
Read Time:1 Minute, 0 Second

Mpn.co.id KROYA – paska putusnya jembatan penghubung antara desa jayamulya, blok sumurwatu, kacamatan gantar dengan desa sidadadi, kecamatan haurgeulis, akibat banjir sekitar Dua tahun yang lalu.
kini telah DiRehab kembali Jembatan penghubung kedua desa tersebut untuk menunjang mobilitas warga masyarakat sekitar, dengan menggunakan anggaran APBD tahun 2023, oleh Dinas pengerjaan umum dan penataan ruang (DPUPR)

Pengerjaan jembatan penghubung antara kedua desa tersebut, di kerjakan oleh CV. Arthur Construction, dengan waktu pelaksanaan 120 hari terhitung kalinder. Dengan anggran sebesar Rp 364.858.000,-

Warga masyarakat desa jayamulya blok sumurwatu khususnya menyambut baik dengan direhabnya jembatan penghubung kedua desa tersebut , berharap dengan dibangunnya jembatan ini akses mobilitas warga bisa jadi lebih mudah dan cepat, kamis (28/09/2023)

” bersyukur karena jembatan yang hampir dua tahun rusak akibat diterjang banjir, kini telah dibangun kembali, ” ujar warga.

Pemdes jayamulya melalui kepala desa, Bpk Rustani mengapresiasi kepada pemerintah kabupaten atas dibangunnya jembatan penghubung ini, semoga bisa meningkatkan perekonomian pertanian masyarakat warga desa jayamulya, karena hasil dari pertanian itu bisa dibawa dengan lebih cepat tentunya.

” saya mengapresiasi dengan dibangunnya jembatan tersebut, semoga bisa meningkatkan mobilitas warga dalam sektor pertanian, karena jembatan tersebut penghubung antara dua desa menuju kepersawahan, ” ungkap Rustani (kuwu jayamulya)

(jojo sutrisno

Leave a Reply