Mpn.co.id, HAURGEULIS – Aksi pencurian Gabah dengan melakukan pembobolan pabrik penggilingan padi terjadi di desa mekarjati, blok cipedang bunder kecamatan haurgeulis kabupaten indramayu.
Peristiwa pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 23.30 wib. Sabtu malam tadi (6/04/2023)
Informasi yang dihimpun oleh jurnalis media Mpn.co.id melalui Pemerintah desa Mekarjati mengatakan. Seseorang laki laki melakukan aksi pencurian gabah di pabrik penggilingan pada milik seorang warga blok cipedang bunder desa mekarjati.
Aksi tersebut kepergok olah warga masyarakat sekitar, sontak wargapun beramai- ramai langsung menghajar dan mengeroyok Maling tersebut hingga terkapar.
Menurut Atmo seorang warga blok.cipedang bundar saksi mata ditempat kejadian, dirinya terkejut setelah massa menyeret dan membawa pelaku ke kantor desa mekarjati sudah dengan keadaan penuh luka akibat pukulan benda tumpul yang di hujani massa.
” Pelaku maling kepergok usai bobol pabrik penggilangan padi, Warga yang geram langsung hajar beramai ramai ” ujar Atmo.
Belakangan identitas pelaku di ketahui setelah ada Seorang warga yang Mengenalinya. Pelaku sendiri berinisail WT. Usia (45) Warga desa Sumbermulya kecamatan haurgeulis, Masih tetangga desa dari Tempat kejadian.
Peristiwa tersebut saat ini di tangani oleh wilayah hukum polsek Haurgeulis, pelaku kondisinya sekarang dibawa ke RS. Bhayangkara Sebelum di proses secara hukum, untuk ditangani tim medis mengingat pelaku dalam keadaan sekarat.
” kondisi pelaku kritis, untuk penanganan medis pelaku dibawa ke rumah sakit ” ujar Arip kanit reskrim. (Jojo Sutrisno)