Bagian Hukum Setda Kabupaten Indramayu Gelar Sosialisasi dan Pembinaan Bidang Hukum di Desa Tegalurung

Read Time:58 Second

 

 

Mpn.co.id. Indramayu

Meningkatkan kesadaran hukum masyarakat sehingga setiap anggota masyarakat dan aparat Desa/Kelurahan menyadari dan menghayati hak dan kewajibannya, patuh dan taat terhadap hukum terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu.

Hal tersebut terlihat dalam sosialisasi dan pembinaan bidang hukum yang dilaksanakan oleh Bagian Hukum Setda Kabupaten Indramayu di Desa Tegalurung, Kecamatan Balongan, Kabupten Indramayu, Senin (20/5/2024).

Acara yang digelar di Aula Kantor Balai Desa Tegalurung tersebut dibuka secara langsung oleh Kepala Bagian Hukum Setda Kabupaten Indramayu, Ja’far Abdullah yang didampingi sub koordinator Dokumentasi dan Informasi Supendi serta dihadiri Camat Balongan Opik Hidayat yang diwakili Sekretaris Kecamatan Balongan, Baman dan Kuwu Tegalurung, Abdullah.

Pembangunan dan pengembangan budaya sadar hukum diarahkan untuk dapat membentuk sikap dan perilaku masyarakat yang memahami hak dan kewajibannya sebagai individu dan warga negara dalam mengimplemasikan nilai dan norma yang terkandung dalam falsafah Negara yaitu Pancasila.

Dengan meningkatnya kesadaran, ketaatan serta kepatuhan terhadap hukum, diharapkan dapat membawa dampak pada meningkatnya penghormatan masyarakat dalam menghormati dan menjujung tinggi hak asasi manusia, sehingga tercipta ketentraman dan ketertiban hukum yang berintikan kejujuran, kebenaran dan keadilan untuk mewujudkan kepastian hukum dalam rangka menumbuhkan dan mengembangkan disiplin Nasional. ( Amex

Leave a Reply