Insan Media menjadi mitra PANWASLUCAM Patrol Lakukan pengawasan pemilu 2024

Read Time:1 Minute, 17 Second

Mpn.co.id, PATROL – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslucam) Patrol menggelar Konferensi Pers bersama insan media, Sabtu (9/12/2023).
Sejumlah wartawan dari perwakilan berbagai perusahaan pers diundang dalam acara bertempat di sekretariat Panwaslucam Patrol, tepi jalan raya Limpas, Kecamatan Patrol tersebut.

Hadir pula perwakilan Forkompimcam Patrol serta para Pengawas Kelurahan dan Desa (PKD).

Konferensi Pers dipimpin ketua Panwaslucam Patrol, H Saeful Bahri. Turut mendampingi dua anggotanya, Kordiv HP2MH, Kardana dan Kordiv P3S, Oscar Sutrisno.

Saeful Bahri menjelaskan, kegiatan ini fokus pada segmen media. Tujuannya untuk meningkatkan pengawasan partisipatif di kalangan insan pers.

Menurutnya, keberadaan media sangat penting dalam mengawasi pelaksanaan pemilu.

Sebab, pada dasarnya media dan Bawaslu memiliki napas yang sama. Terutama, dalam hal menyukseskan pesta demokrasi yang bersih dan jauh dari pelanggaran.

“Karena itu, media dan Bawaslu harus bersinergi memberikan pengawasan atas terselenggaranya Pemilu 2024 supaya sukses, damai, bersih, berintegritas dan jauh dari pelanggaran. Sebab, tidak sedikit pelanggaran yang terjadi di bawah yang luput dari pengawasan kami lantaran keterbatasan personil,” terang Saeful.

“Panwaslucam Patrol dengan segala keterbatasan yang ada akan sangat terbantu dengan temen-teman media,” timpalnya.

Tak cuma itu, media juga sangat diperlukan dalam memberikan edukasi kepada publik dalam proses tahapan Pemilu 2024 yang puncaknya pada 14 Februari 2024 mendatang.

Wartawan dapat menjadi mitra strategis dalam memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat.

“Tentu saja, peran media sangat dibutuhkan dalam pengawasan perhelatan pesta demokrasi Pemilu 2024 ini. Kamipun bersyukur, hubungan Panwaslucam Patrol dengan rekan mitra media sangat harmonis. Saling sharing informasi, dan kami membuka diri bagi insan media terhadap pemberitaan-pemberitaan hasil pengawasan,” pungkasnya. (Jojo Sutrisno)

Leave a Reply